Lewati ke konten utama
FAQ Clodeo
Customer Support 2 avatar
Ditulis oleh Customer Support 2
Diperbarui lebih dari satu minggu yang lalu

Apa itu Clodeo?

Clodeo adalah aplikasi yang diperuntukan untuk mengelola berbagai aktivitas bisnis yang dikhususkan bagi para penjual online. Dengan Clodeo kamu dapat mengatur pesanan mulai dari barang dipesan oleh pelanggan sampai diterima, mencatat pembelian barang, mengelola produk, mencetak shipping label, cek biaya pengiriman dan nomor resi dari berbagai jasa ekspedisi di Indonesia, melakukan pengiriman dengan Cash On Delivery (COD), hingga melihat laporan laba rugi online shop. Semua dapat dilakukan dalam satu aplikasi!


Apakah Clodeo seperti Tokopedia, Bukalapak, Shopee, Blibli dan lain–lain?

Tidak. Clodeo adalah aplikasi yang dapat membantu penggunanya dalam mengelola kegiatan usaha bisnis online nya.


Apakah bisnis saya cocok untuk menggunakan Clodeo?

Kalau kamu memasarkan bisnismu secara online, Clodeo sangat cocok untukmu! Clodeo memiliki berbagai macam fitur yang bisa mengakomodasi segala kebutuhan aktivitas bisnis online. 


Jika saya hanya berjualan secara offline, apakah saya bisa menggunakan Clodeo?

Tentu bisa! Clodeo dilengkapi beberapa fitur yang juga bisa dimanfaatkan bagi yang berjualan secara offline. Kamu bisa menginput orderan, mencatat pembelian barang, mengelola produk, biaya, serta mendapatkan laporan keuangan secara otomatis.


Jika model bisnis saya adalah bisnis yang menawarkan jasa, apakah saya bisa menggunakan Clodeo?

Clodeo juga bisa digunakan oleh perusahaan jasa. Kamu bisa mengelola harga jasa yang kamu tawarkan, dan pembuatan laporan keuangan secara otomatis bisa jadi sangat berguna untuk kamu dalam melihat laba dan rugi perusahaan.


Saya belum pernah memakai aplikasi seperti ini sebelumnya, apakah saya bisa menggunakan Clodeo?

Clodeo telah dioptimalkan sedemikian rupa agar mudah dimengerti, dipelajari dan digunakan. Jadi, tidak perlu khawatir jika ini pertamakalinya kamu menggunakan aplikasi seperti Clodeo.

 

Saya masih belum mengerti cara menggunakan Clodeo, apakah tersedia tutorial?

Untuk memudahkan para penggunanya, tentu Clodeo menyediakan tutorial untuk membantu menjelaskan cara penggunaannya. Tutorial Clodeo dapat diakses di help.clodeo.com. Jika kamu masih berada di daerah Jabodetabek dan Bandung, tim dari Clodeo bisa langsung mengunjungimu untuk memberikan training dalam penggunaan aplikasi. Diluar daerah Jabodetabek dan Bandung, training bisa dilakukan dengan telekonfrens.


Saya memiliki website dimana saya berjualan, apakah bisa terintegrasi dengan Clodeo?

Jika kamu memiliki website jualan dari Shopify atau WooCommerce, kamu bisa mengintegrasikannya dengan akun Clodeo milikmu. 


Apakah Clodeo dapat terintegrasi dengan marketplace seperti seperti Tokopedia, Bukalapak, Shopee, atau Blibli?

Untuk saat ini Clodeo belum terintegrasi dengan Tokopedia, Bukalapak, Shopee, atau Blibli. Namun, kini Clodeo sedang dalam proses untuk menyempurnakan fitur integrasi ke berbagai marketplace. Jadi, Clodeo dapat segera digunakan bagi para penjual di marketplace.


Saat ini saya berjualan di Tokopedia, Bukalapak, Shopee atau Blibli. Apakah saya masih bisa menggunakan Clodeo?

Kamu tetap bisa menggunakan Clodeo untuk mencatat penjualan bisnismu dari marketplace. Jika kamu mendapatkan kesulitan untuk menginput data penjualanmu sendiri, Clodeo menyediakan layanan personal admin untuk membantumu dalam mencatat penjualanmu di Clodeo.


Apakah saya dapat menggunakan Clodeo tanpa koneksi/jaringan internet?

Tentu saja tidak, karena Clodeo adalah aplikasi berbasis cloud yang menyimpan seluruh datanya pada server. Jadi untuk menggunakan Clodeo laptop/handphone kamu harus terhubung dengan internet.


Dimanakah saya dapat mengakses dan menggunakan Clodeo?

Kamu dapat mengakses dan menggunakan Clodeo dimana saja selama terhubung dengan jaringan internet dengan mengunjungi Clodeo di app.clodeo.com. Clodeo juga menyediakan versi mobile app yang dapat diunduh dari Play Store maupun App Store untuk memudahkan kamu mengakses aplikasi dengan handphone.


Apakah Clodeo Gratis?

Clodeo tersedia dalam versi gratis dengan batasan tertentu, dan versi berbayar. Untuk versi gratis, kamu bisa mencatat order dan menginput produk dalam jumlah yang telah ditentukan. Jika kamu ingin menggunakan layanan berbayar, Clodeo menyediakan beberapa paket dengan harga yang terjangkau. Silakan cek disini untuk melihat info lebih lanjut.


Jika saya ingin bertanya langsung mengenai Clodeo, siapa pihak yang dapat saya hubungi? 

Untuk informasi lebih lanjut mengenai Clodeo, kamu bisa langsung menghubungi CS/Marketing Clodeo di 081377332863/081214340802.

Apakah pertanyaan Anda terjawab?